Cara alami melebatkan bulu alis dan bulu mata

Foto : Liputan6.com

 

Di zaman sekarang dan bahkan dari zaman dahulupun tampil cantik sudah sangat didam idamkan oleh semua wanita apalagi zaman sekarang yang sering menggunakan media sosial, yang sangat memandang kecantikan pada wajah kita. Dan kita bahkan seperti sedang berlomba – lomba mengadu kecantikan wajah kita dengan yang lain.

Salah satunya yaitu dari bulu mata dan alis, apalagi alis seperti aset pertama perempuan, bagaikan poin penting yang wajib dimiliki semua orang, dan maka dari itu orang – orang banyak sekali yang menginginkan alis tebal dan juga bulu mata tebal agar terlihat lebih cantik aataupun ganteng.

Nah karena semua orang terlebih wanita pasti sangat mendambakan bulu alis dan bulu mata yang tebal, hitam, dan lebat. Tetapi jika memakai produk yang asal – asalan akan mengakibatkan efek yang tidak diinginkan. Maka dari itu lebih baik menggunakan bahan – bahan alami yang sangat aman untuk digunakan berkelanjutan atau digunakan secara sering.

 

Bahan Alami untuk melebatkan bulu mata dan bulu alis yaitu…

 

1.      1. Minyak zaitun

Kenapa minyak zaitun? Karena minyak zaitun merupakan salah satu bahan alami yang bisa digunakan sebagai cara menebalkan alis dan bulu mata. Minyak zaitun sangat dikenal mempunyai kandungan yang baik untuk kesehatan rambut, terutama kandungan vitamin A dan vitamin E. Vitamin A sangat bermanfaat untuk merangsang pertumbuhan rambut, sedangkan vitamin E berguna untuk memelihara kesehatan rambut. Dua bahan ini tentu menjadi kombinasi yang ampuh untuk menebalkan bulu alis.

Nah kita bisa menggunakan cara ini, dengan cara minyak zaitun saringan pertama atau disebut juga dengan virgin olive oil. Minyak zaitun  yang paling manjur untuk menumbuhkan bulu rambut termasuk alis. Anda tidak akan mendapatkan hasil maksimal jika menggunakan minyak zaitun yang sudah dicampur dengan bahan lain.

Caranya anda hanya mengoleskan minyak zaitun kepada bagian bulu alis dan bulu mata dimalam hari karena malam hari sangat efektif.


 

1.       2. Minyak Kemiri

Bahan lain yang bisa digunakan sebagai cara menebalkan alis dan bulu mata adalah minyak kemiri. Kandungan asam lemak omega-3 atau asam linolenic yang banyak terdapat dalam minyak kemiri sangat berguna untuk menyuburkan rambut. Bukan hanya itu, kandungan ini juga bermanfaat menghitamkan rambut serta menguatkan akar rambut.

Sama halnya minyak zaitun dan almond, minyak kemiri pun praktis diaplikasikan. Hanya dengan mengambil beberapa tetes minyak kemiri pada ujung jari, lalu dioleskan pada alis dan bulu mata. Untuk hasil yang maksimal.

Cara ini dapat dilakukan di malam hari menjelang tidur. Sebab malam hari adalah waktu yang pas untuk kulit menyerap nutrisi yang diberikan di atasnya.

Nah kedua bahan diatas yang terbukti sangat ampuh untuk menghitamkan, melebatkan bulu mata dan bulu alis.

Terimakasih telah membaca sampai  akhir, semoga bermanfaat dan bisa membantu mengatasi keinginan kalian untuk tampil lebih cantik dan memukau.



























Posting Komentar

0 Komentar